Thursday, 13 October 2016

PERMAINAN BOLA KASTI

PERMAINAN BOLA KASTI

Kalau di Amerika ada softball dan baseball, di Indonesia ada permainan bola kasti. Kasti merupakan salah satu permainan tradisional di Indonesia yang berbentuk permainan bola kecil beregu. Permainan bola kasti sering dilakukan di sekolah-sekolah bahkan di masyarakat pun sering ditemukan. Dalam permainan bola kasti menampilkan beberapa keterampilan yaitu memukul, melempar, dan menangkap bola serta kemampuan lari sehingga membuat permainan bola kasti menjadi menarik saat dimainkan. Bahkan orang yang menonton menjadi sangat gembira ketika  menyaksikan pertandingan bola kasti.
Permainan bola kasti berbentuk permainan bola kecil beregu. Permainan bola kasti mengajarkan seseorang tentang bagaimana menjaga kedisiplinan, kerjasama, dan kekompakan dengan teman dalam suatu tim/regu. Memainkan permainan bola kasti sangat mudah, alat dan perlengkapannya tidak susah untuk ditemukan bahkan dapat dibuat sendiri. Demi keamanan dan kenyamanan, pada saat bermain harus sesuai dengan aturan, dan apabila anak-anak yang bermain bola kasti perlu ada orang yang lebih dewasa untuk mengawasi mereka pada saat bermain.


Alat dan Perlengkapan Permainan Kasti
  • Lapangan Permainan Kasti. Lapangan kasti berbentuk persegi panjang dengan ukuran: Panjang: 60 – 70 meter, Lebar: 30 meter 
  • Ruang hinggap: 3 
  • Ruang bebas: 1
  • Pemukul: terbuat dari kayu 
  • Bola Kasti: terbuat dari karet/bola tennis lapangan
Peraturan Permainan Kasti
  • Jumlah Pemain. Jumlah pemain kasti tiap regu adalah 12 orang, dengan salah satu pemain bertindak sebagai kapten. Setiap pemain wajib mengenakan nomor dada dari 1 sampai 2.
  • Waktu Permainan.
  • Waktu permainan dilakukan dalam 2 babak. Tiap-tiap babak 20 – 30 menit. Diantara tiap babak diberikan istirahat 15 menit.
  • Wasit. Pertandingan kasti dipimpin oleh seorang wasit dibantu 3 orang penjaga garis dan 1 orang pencatat waktu.
Regu Pemukul
  • Setiap pemain berhak memukul satu kali, kecuali pemain terakhir berhak memukul sampai 3 kali.
  • Sesedah memukul, alat pemukul harus diletakkan di dalam ruang pemukul. Apabila alat pemukul diletakkan di luar, maka pemain tersebut tidak mendapatkan nilai, kecuali jika ia segera meletakkannya di dalam ruang pemukul.
  • Pukulan dinyatakan benar apabila bola yang dipukul melampaui garis pukul, tidak jatuh di ruang bebas, dan tidak mengenai tangan pemukul.
Regu Penjaga
Regu penjaga bertugas:
  • Mematikan lawan dengan cara melemparkan bola ke pemukul atau menangkap langsung bola yang dipukul melambung oleh regu pemukul.
  • Membakar ruang bebas dengan cara menempati ruang bebas jika kosong.
Pelambung
Pelambung bertugas:
  • Melambungkan bola sesuai permintaan pemukul
  • Jika bola yang dilambungkan oleh pelambung tidak sesuai dengan permintaan pemukul, maka pemukul boleh untuk tidak memukulnya. Jika ini terjadi sampai 3 kali berturut-turut maka pemukul dapat berlari bebas ke tiang pemberhentian pertama.
Pergantian Tempat
  • Pergantian tempat antara regu pemukul dan regu penjaga terjadi apabila:
  • Salah seorang regu pemukul terkena lemparan bola
  • Bola pukulan regu pemukul ditangkap langsung oleh regu penjaga sebanyak 3 kali berturut-turut.
  • Alat pemukul lepas ketika memukul
Cara Mendapatkan Nilai
  • Pemain berhasil memukul bola, kemudian lari ke pemberhentian I, II, III, dan ruang bebas secara bertahap, mendapat nilai 1.
  • Pemain berhasil berlari melewati tiang-tiang pemberhentian dan kembali ke ruang bebas atas pukulannya sendiri, mendapat nilai 2.
  • Regu penjaga menangkap langsung bola lambung yang dipukul oleh regu pemukul, mendapat nilai 1.
  • Regu yang mendapatkan nilai paling banyak dinyatakan sebagai pemenang.
Cara Bermain Kasti
  • Setelah menguasai beberapa teknik dasar permainan kasti dan memahami peraturan permainannya, selanjutnya adalah mempraktikkan bagaimana cara bermain kasti dengan benar. Dalam bermain kasti dibutuhkan kerjasama tim dan rasa tanggung jawab. Selain itu yang paling penting adalah sikap untuk selalu menjaga sportifitas.
  • Sebelum memulai bermain kasti, hendaknya ditentukan dulu dua regu yang akan bermain. Tiap-tiap regu berjumlah 12 pemain. Bagi siswa yang belum mendapatkan giliran bermain, hendaknya melihat di sisi lapangan sambil mempelajari kejadian-kejadian di lapangan.

"SELAMAT BERMAIN"

1 comment:

  1. 633DOMINO | AGENPOKER | CAPSA SUSUN | GAME ADU-Q | BANDAR-Q | | BANDAR POKER | | SAKONG ONLINE | | DOMINO |

    633DOMINO situs poker domino dengan kartu yang sangat berkualitas ! Di jamin banyak menangnya dan juga banyak bonusnya �� Daftar & Dapatkan kemenangan besarnya sekarang juga bosku ^^

    Memiliki 9 Jenis game yang sangat digemari oleh seluruh peminat poker online / domino online

    POKER ONLINE
    DOMINO99
    ADUQ
    BANDARQ
    BANDAR POKER
    BANDAR66
    CAPSA SUSUN
    SAKONG ONLINE
    NEW GAME (PERANG BACCARAT)

    Info Pendaftaran Hubungi kami
    - LiveChat : WWW.BANDAR633.COM (Online 24jam)
    - WA : +62 813-2548-7133
    - LINE : 633domino
    -IG : 633dominoqq

    >>> DAFTAR SEKARANG <<<

    LINK ALTERNATIF : WWW.BANDAR633.COM

    Mau Jadi Bandar Disini Tempatnya !

    ReplyDelete

RENCANA PEMBELAJARAN PRAKTIK MATA KULIAH SEPAK TAKRAW: SMASH SEPAK TAKRAW

đŸ‘‰SMASH SEPAK TAKRAWđŸ‘ˆ RENCANA PEMBELAJARAN PRAKTIK MATA KULIAH SEPAK TAKRAW PJKR STKIP PARIS BARANTAI

OnClickAntiAd-Block